Tuesday, October 12, 2021

KISI-KISI UP 6-10

 

1.     

6. Mengkarakteristikkan keputusan yang diambil harus dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan mengutamakan persatuan dan kesatuan kepentingan bersama dalam mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.

Ada kalanya guru mendapatkan kritik dari orang tua siswa dalam mendidik putra-putrinya di sekolah, namun guru harus dapat mengendalikan diri dengan tidak mengedepankan sikap emosional. Dalam hal demikian, tindakan yang semestinya menjadi prioritas guru adalah………….

A.    memberikan layanan pendidikan sebaik-baiknya Sesuai dengan perkembangan dan kebutuhan siswa

B.   meniadakan kegiatan ekstrakurikuler menjelang akhir tahun pelajaran, karena menambah beban siswa

C.   memberikan layanan pendidikan sebaik-baiknya sesuai permintaan dan kesepakatan dengan orang tua

D.    menerima semua masukan untuk segera diterapkan dalam mendidik siswa

E.   memajukan sekolah dengan meningkatkan sarana dan prasarana selengkap-lengkapnya

2.     

7. Mempertahankan kekayaan alam Indonesia dalam mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.

Alam mampu memenuhi kebutuhan manusia, namun alam tidak mampu memenuhi keserakahan manusia. Berkenaan dengan itu, pesan yang perlu disampaikan oleh guru kepada siswa adalah ….

A.   memanfaatkan sumber daya alam sesuai keinginan

B.   memanfaatkan sumber daya alam sesuai kebutuhan

C.   memanfaatkan sumber daya alam sesuai kekuatan wilayah

D.   meminimalkan penggunaan sumber daya alam yang tersedia

E.   menjamin ketersediaan sumber daya alam untuk kehidupan

 

3.     

8. Mengapresiasi kekayaan budaya bangsa lain sehingga memperkuat jati diri bangsa Indonesia dalam mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik.

Masuknya budaya asing dalam kehidupan masyarakat Indonesia dewasa ini merupakan hal yang tidak dapat dihindari, karena dampak globalisasi yang ditandai misalnya menggunakan media massa. Terkait dengan hal tersebut, yang dapat dilakukan guru adalah ….

A.   membelajarkan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara

B.   meniru budaya asing yang sedang populer dan terkenal

C.   membelajarkan proses seleksi sistem nilai pada siswa

D.   melarang siswa mengenal dan mempelajari budaya asing

E.   berkunjung ke negara lain untuk mempelajari budaya asing

 

4.     

9. Menunjukkan keberanian dalam membela kebenaran dan keadilan pada proses mendidik,mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik.

Penghormatan guru terhadap persamaan hak dan kewajiban asasi setiap siswa dapat diwujudkan dengan cara ….

A.   mengetahui riwayat hidup tiap siswa yang ikut pembelajaran

B.   memberi kesempatan menjawab pertanyaan siswa yang tunjuk jari

C.   memberi kesempatan siswa berpendapat dengan perhatikan pendapat siswa lain

D.    menentukan nama panggilan berdasarkan kesepakatan

E.   mengatur tempat duduk dalam kelas berdasarkan alphabetis

 

5.     

10. Mengembangkan pribadi yang  taat serta menghormati hukum dan aturan pada proses mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai dan mengevaluasi peserta didik.

Ketika guru mendapat kesempatan tugas belajar, maka harus disikapi dengan senang hati, karena pasti akan membawa manfaat. Berkenaan dengan hal tersebut, yang mesti dipikirkan guru terkait dengan kepentingan siswa adalah ….

A.   pengembangan ilmu pengetahuan dan layanan belajar siswa secara maksimal

B.   memberi contoh kepada siswa untuk tekun belajar dan belajar tanpa batas usia

C.   tekun belajar dan selesai tepat waktu karena memperoleh bea siswa dari negara

D.   memanfaatkan tugas belajar sehingga tidak perlu datang lagi ke tempat kerja

E.   memberikan imbas bagi kemajuan sekolah dan teman sejawat dalam belajar

 

No comments:

Post a Comment

lawang 100